Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke- 117 tahun 2025 Bangkit Bersama Wujudkan Indonesia Kuat
Hari Kebangkitan Nasional ke 117 tahun 2025 diperingati secara serentak di seluruh Indonesia dengan melaksanakan upacara. Pengadilan Agama Bima melaksanakan upacara peringatan Harkitnas diikuti oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Bima. Upacara berlangsung dengan hikmad di halaman kantor Pengadilan Agama Bima. Bertindak sebagai Pembina Upacara adalah Wakil Ketua Pengadilan Agama Bima. Adapun petugas upacara seluruhnya dari unsur PPNPN.
Pembina Upacara membacakan naskah pidato Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia dengan tema “Bangkit Bersama Wujudkan Indonesia Kuat”. Tema ini dipilih agar Harkitnas Tahun 2025 ini dapat membawa nilai-nilai semangat dan kekuatan untuk bangkit menuju masa depan Indonesia Kuat. Peringatan Hari Kebangkitan Nasional menjadi momentum untuk menumbuhkan semangat persatuan, nasionalisme, dan penghargaan atas jasa para tokoh perintis bangsa. Semangat ini mendorong kebangkitan kolektif seluruh elemen masyarakat dalam menghadapi tantangan zaman, memperkuat gotong royong, dan membangun masa depan Indonesia yang inklusif dan berkelanjutan. Selain meneguhkan komitmen terhadap cita-cita nasional, momen ini juga menumbuhkan optimisme dan inovasi, khususnya di kalangan generasi muda sebagai motor pembangunan dan pewaris nilai kebangsaan untuk “Bangkit Bersama Wujudkan Indonesia Kuat “
“Mari kita jaga kebangkitan ini dengan semangat yang sama seperti akar pohon yang menembus tanah. Perlahan tapi pasti, tak selalu terlihat, namun kokoh menopang kehidupan. Karena sesungguhnya, kebangkitan yang paling kokoh adalah kebangkitan yang tumbuh perlahan, berakar dalam nilai-nilai kemanusiaan, dan berbuah pada keadilan serta kesejahteraan yang dirasakan Bersama” demikian pesan Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia.