Family Gathering Pengadilan Agama Bima dan Perpisahan Purna Tugas
Hari Sabtu, Tanggal 16 November 2024 Pengadilan Agama Bima melaksanakan acara Family Gathering. Acara ini diselenggarakan guna menjalin keakraban dan menciptakan suasana kerja yang kondusif. Dengan demikian kinerja di kantor Pengadilan Agama Bima akan meningkat. Tahun 2024 merupakan tahun kerja keras bagi Pengadilan Agama Bima. Penilaian kinerja satker mengalami fluktuatif. Oleh karena itu diharapkan acara family gathering ini akan meningkatkan kekompakan dan kerjasama untuk meningkatkan kinerja satker. Acara diselenggarakan di Pantai Lawata Kota Bima.
Acara family gathering tahun 2024 juga dirangkaikan dengan acara perpisahan purnabakti Kasubbag kepegawaian (M. Asykar, SH) dan Kasubbag PTIP (Ade Buhari Muslim, S.Sy). Bulan Oktober tahun 2024 dua orang Kepala Sub bagian di Pengadilan Agama Bima telah purna tugas. Bapak Ade Buhari Muslim telah mengabdi selama 36 tahun sebagai ASN dan pak Asykar telah mengabdi selama 34 tahun. Oleh karena demikian seluruh pegawai pengadilan Agama Bima menyiapkan cinderamata terbaiknya untuk kedua purna bakti.
Acara family gathering dan perpisahan purna bakti berlangsung meriah dan kekeluargaan. Semoga tradisi baik ini akan terus terjaga dan kinerja satker Pengadilan Agama Bima semakin baik.